Panduan Lengkap Untuk Konversi Omset Bisnis Dengan Facebook Ads

Punya Usaha Atau Bisnis Tapi Belum Mencoba Untuk Menjangkau Lebih Banyak Calon Konsumen Baru Anda Dengan Facebook Ads ?
Kalau IYA Anda berada di Blog yang tepat untuk memulai nya dengan Panduan yang sangat lengkap, Kenapa ??? Karena disini yang di jelaskan bukan hanya dari teknis cara Anda menjalankan Iklan dengan FACEBOOK ADS namun wajib menguasai dari faktor lain yang paling utama menurut Saya yaitu FUNDAMENTAL untuk beriklan.

Kenapa FUNDAMENTAL itu penting? Berdasarkan pengalaman saya dan juga teman-teman pengusaha lain yang beriklan menggunakan FACEBOOK ADS ini banyak yang pada awalnya selalu mematok atau memindsetkan bahwa FACEBOOK ADS ini akan sangat melambungkan Omset Bisnis kami. Dan ternyata itu salah besar !!!

“Loh kok saya berkunjung ke Blog ini untuk mencari tahu panduan lengkap nya malah di bilang salah besar?”

Tenang guys, saya bilang salah itu bukan bearti bermakna negatif tapi untuk berbagi pengalaman Kami saat memulai beriklan dengan MINDSET saya dan teman-teman lain yang sudah menghabiskan banyak UANG beriklan di FACEBOOK yang dulu awalnya banyak terjadi karena kesalahan MINDSET di atas.

Fundamental Beriklan Di Facebook Ads Untuk Pemula

Yang harus Anda pahami dan terima adalah FACEBOOK ADS merupakan salah satu media advertisement terbesar yang pada dasarnya juga “BERBISNIS” dengan Anda.

Jadi secara tepatnya jika Anda menumpang di Facebook maka pertama kali yang harus Anda sadari untuk memulai beriklan adalah

FACEBOOK AKAN MENDATANGKAN LEBIH BANYAK TRAFFIC UNTUK SAYA

Bukan…

“FACEBOOK AKAN MENDATANGKAN BANYAK PENJUALAN UNTUK SAYA”

Ulangi terus mindset di atas agar Anda tau bahwa urusan PENJUALAN maupun PROFIT itu adalah urusan Anda !!! iya jelas Anda karena hanya Anda yang tahu detail serta keunggulan produk yang akan Anda iklan kan. Paham kan?

Jadi penting sekali memupuk Mindset di atas agar Anda tidak beriklan sembarangan sehingga saat BONCOS atau RUGI Anda tidak langsung Down. Dalam beriklan secara Digital Marketing ini sebenarnya tidak ada istilah RUGI menurut Saya.

Karena RUGI itu penting karena kita bisa belajar dari faktor-faktor yang dapat Anda perbaiki nantinya, dan beruntung nya RUGI di facebook Ads semua DATA lengkap nya bisa Anda simpan entah itu Pengunjung yang sempat berkunjung ke website Anda, Data jangkauan nya dan data lainnya yang dapat terus Anda olah untuk menghasilkan IKLAN YANG BERPOTENSI KONVERSI.

4 Faktor Penting Yang Wajib Anda Siapkan Sebelum Memulai Facebook Ads

1. Mencatat Seluruh Manfaat Dari Produk Atau Jasa Yang Akan Dijual

Hal ini sangat penting karena orang-orang yang berhasil mendapatkan konversi dari beriklan sangat amat spesifik untuk menemukan Manfaat Utama dari produk atau jasa yang akan di jualnya.

Gunanya Anda mencatat seluruh Manfaat itu adalah untuk mendapatkan BENEFIT atau KEUNGGULAN yang paling utama dari produk atau jasa yang akan iklankan.

Bagaimana caranya untuk menemukan manfaat nya min jika saya merasa produk saya terlalu pasaran? Contohnya jika saya menjual JAM TANGAN :

- Kenapa orang sangat ingin membeli jam tangan saya? (Karena unik, stylish, tampilannya simpel tapi elegan,sangat cocok untuk anak muda, dsb.)

- Apa ya kelebihan dari Jam Tangan ini? (Bergaransi Resmi, Asli Branded Original, Tahan Lama, Tahan Air, dsb.)

- Seberapa penting sih Jam Tangan saya ini harus di miliki orang lain? (Penting banget karena kebetulan bulan ini ada PROMO gila-gilaan, dsb

3 pertanyaan di atas yang selalu saya pakai untuk mencatat hal-hal yang berkaitan dengan manfaat produk atau layanan jasa saya yang kemudian dari sana tiap jawaban nya di istilahkan dengan VALUE atau intisari yang dapat Anda gabungkan untuk membuat konten iklan atau membuat/mencari gambar iklan yang relevan.

2. Menentukan Secara Spesifik Target Orang Yang Cocok Dengan Manfaat Di atas

Jika Anda sudah memiliki VALUE penting dari manfaat produk Anda, selanjutnya yang harus Anda pikirkan secara spesifik adalah TARGET IKLAN ANDA. saya selalu memakai contoh agar Anda bisa dengan mudah untuk memulai prakteknya ya. Terkait manfaat produk jam tangan di atas saya akan memberi contohnya seperti ini :

- Gender (dari banyak nya varian jam tangan saya kebanyakan tipe untuk perempuan)

- Umur (sesuai kemampuan daya beli mungkin saya memilih yang sudah bekerja dan aktif facebook yaitu kisaran 23-35 Tahun)

- Pekerjaan (sesuai dengan tampilan simpel dan elegannya jam ini sangat cocok untuk pekerja wanita kantoran)

- Hobi (Karena jam ini bisa tahan Air mungkin akan sangat cocok untuk yang suka hobi snorkling, berenang, travelling, shopping dll)

- Bahasa (Karena saya menargetkan untuk wilayah indonesia jadi jelas yang bisa bahasa indonesia targetnya)

- Tempat Tinggal (Agar lebih cepat pengiriman saya akan menargetkan Pulau Jawa dulu)

Kurang lebih seperti di atas namun jika Anda memiliki kategori lain yang Anda rasa itu perlu untuk produk/jasa Anda silahkan di buat sendiri ya. Istilah di atas itu dinamakan dengan Brainstorming, jika Anda ingin lebih powerful karena pengalaman saya adalah menjual Produk Branded (Punya Supllier), Anda bisa mencari referensi tambahan lewat testimonial Asli dari produk/jasa yang akan Anda jual.

Dimana nyari nya min? Bisa dari marketplace besar seperti :

  • Amazon
  • Ebay
  • Shopify
  • Aliexpress
  • Lazada
  • Tokopedia
  • Shopee
  • Bukalapak
  • Dan lain sebagainya

3. Mempelajari Secara Teknis Langkah-langkah Menjalankan Campaign

Meski secara umum Anda atau orang lain pasti tahu kalau namanya teknis itu wajib hukumnya untuk di kuasai namun banyak juga yang tidak mau mempelajari teknis terutama di facebook ads ini. Kenapa saya bilang begitu? Karena saat saya sharing hal ini ke orang lain secara langsung, mereka yang bahkan sudah sering memakai FB ads tidak benar-benar memanfaatkan Fitur Datanya (Buta Data).

Hal ini sangat di sayangkan bukan? Olehkarena itu Saya ingin membagikan 4 Hal penting yang wajib Anda kuasai nanti setelah masuk ke bagian Panduan Teknis FACEBOOK ADS :

  1. Merencanakan Iklan.
  2. Memasang Iklan.
  3. Membaca Laporan Iklan.
  4. Menganalisa Hasil Iklan.

4. Mengamati Secara Detail Cara Beriklan Dari KOMPETITOR Anda

Apa ini penting min? Termasuk penting jika Anda ingin memperoleh lebih banyak Calon Konsumen, bukan dari mengamati iklan kompetitor lalu Anda JIPLAK sama persis kata-katanya ya. Hal ini penting karena sebenarnya mencakup observasi untuk lebih dari 1 kompetitor Anda.

Agar Anda bisa membedakan atau menarik kesimpulan mengapa beberapa kompetitor memiliki daya tarik berupa Like, Komen, Tag bahkan share yang lebih banyak dari kompetitor lainnya.

Dari situ Anda bisa membuat iklan yang lebih terarah untuk menarik perhatian Calon Konsumen Anda bukan dari menjiplak ya. Karena pengalaman menjiplak ini banyak sekali saya dapati dari kawan-kawan yang mengikuti WORKSHOP atau ECOURSE.

Kebanyakan mereka terlalu berfokus pada hal teknis sehingga merasa untuk mendapatkan hasil yang sangat memuaskan adalah menjiplak tiap teknis dari hasil pembelajarannya padahal mereka tidak sadar bukannya tiap ECOURSE atau WORKSHOP berbayar itu adalah orang-orang yang sudah berpengalaman melewati terjalan BONCOS dan lain sebagainya?

Untuk itu sangat penting bagi Anda untuk percaya pada kemampuan belajar diri sendiri sehingga panduan pembelajaran disini atau yang lain di luar sana dapat Anda simpulkan sebagai sebuah INSIGHT atau WAWASAN baru yang belum pernah Anda dapatkan.

Jadi jika ingin memperoleh hasil yang memuaskan ya tentu Anda harus fokus belajar dan yang terpenting adalah PRAKTEK nya agar menjadi seimbang saat mengalami masalah Anda bisa langsung memperbaikinya.

5. Menguasai Copywriting

Kalau saya bahas hal ini secara detail akan sama panjang nya dengan Panduan Facebook Ads ini nantinya, kenapa bisa begitu?

Karena pada dasarnya COPYWRITING ini sangat penting sekali jika Anda ingin menarik perhatian Calon Konsumen Anda hanya dengan lewat Tulisan atau kata-kata yang akan sangat menghipnotis mereka minimal untuk membaca secara detail produk/jasa yang Anda jual.

Jelas sangat penting bukan jika Anda ingin beriklan nya lewat FACEBOOK ADS yang sudah jelas target Anda adalah Manusia yang berinteraksi di FACEBOOK lewat tulisan, gambar serta video?

Olehkarena itu saya sarankan Anda minimal untuk mempelajari basic copywriting terutama membuat Headline yang membius, Anda bisa belajar lewat MBAH GOOGLE atau jika Anda mau bersabar bisa untuk menunggu Artikel khusus untuk pembahasan tentang Copywriting. Caranya ? SUBSCRIBE-BOOKMARK-SHARE ARTIKEL INI

Langkah-langkah Teknis Untuk Memulai Facebook Ads

Sangat amat di sarankan untuk Anda agar TIDAK melangkahi hal FUNDAMENTAL di atas sebelum menguasai hal-hal teknis yang akan Anda pelajari disini. Karena sesuai namanya yaitu “TEKNIS” merupakan panduan secara detail untuk penggunaan tiap fitur yang sudah ada atau tersedia oleh Facebook.

Oke kita lanjutkan ke hal teknis ya, kali ini beberapa poin yang harus Anda ketahui meliputi :

  1. Membuat Akun Bisnis Facebook (Business Manager).
  2. Mempersiapkan Akun Iklan.
  3. Mempersiapkan Metode Pembayaran.
  4. Membuat Fanpage.
  5. Menjalankan Iklan.

Sebelum masuk pembahasan ke masing-masing poin di atas, pasti hal yang ingin Anda tanyakan adalah kenapa Akun Bisnis Facebook? Malah kalau yang masih awam bisa jadi pertanyaan nya “Ada ya Akun Bisnis Facebook?”

Saya gak akan jelasin disini karena semua penjelasan lengkap serta kelebihan dari Business Account ini dapat Anda baca di situs resmi nya ya https://business.facebook.com/ Jangan lupa langsung daftar aja supaya lebih enak prakteknya nanti. Untuk teknis lengkapnya akan kita bahas di post artikel selanjutnya ya guys.

Author: Michael IMO
Link: http://yoursite.com/konversi-omset-bisnis-dengan-facebook-ads/
Copyright Notice: All articles in this blog are licensed under CC BY-NC-SA 4.0 unless stating additionally.
Donate
  • GOPAY
  • LINKAJA

Comment